Rabu, 30 Maret 2016

Kelas Diving Batch Maret 2016




Sharing dan Diskusi

Pengenalan Alat Dasar



Idr:800 k + makan siang

Untuk peserta minimal 2 orang
Maksimal 6 orang
Biaya sudah termasuk:
Alat SCUBA full set, Tiket, Pemandu, dokumentasi underwater, piagam.
Pelatihan ini ada 4x pertemuan,
Yang Mencakup Materi Pengenalan Alat, penyakit penyelaman, teknik selam dasar dan selam SCUBA,
Dalam 4x pertmuan akan ada 9 x penyelaman @ kolam unila.
Dont miss it.
More info
Pin
5E34B026/7C17BB83
Hp
085368527114/081259128586
www.diving.co.id
Lampung Dive Center

Kamis, 10 Maret 2016

Daftar Harga Paket Diving dan Snorkeling Pahawang-Kelagian Terbaru

Hello traveler,

Siapa yang tidak kenal dengan keindahan Pulau Pahawang-Kelagian yang berlokasi di kabupaten Pesawaran, Lampung ini. Pasir putih dan keindahan bawah air yang cukup indah membuat kita ketagihan untuk mengunjunginya kembali.

Ada banyak sekali jasa open trip menuju dua Pulau cantik nan eksotik ini, mulai dari paling ekonomis hingga sedikit mendekati harga trip ekslusif. Semua paket yang diberikan bergantung dengan pelayanan dan jam terbang dari masing masing guide yang "bermain". Namun sayang sekali masih banyak dari penyedia jasa guiding yang masih mengesampingkan informasi tentang pulau, jenis biota, kekayaan alam apa saja yang ada disana, hingga teknik snorkeling yang ramah lingkungan tanpa meninggalkan kerusakan pada kehidupan laut.

Kami dari Lampung Dive Center juga siap melayani para traveler yang memiliki hasrat ekowisata di daerah ini. Kami tidak hanya menjadi penyedia jasa guiding namun juga pendampingan dan edukasi bagi aktifitas penyelaman dan wisata snorkeling yang ramah lingkungan dan sehat. Kami mengutamakan kepuasan dan pengetahuan bahari kepada setiap klien kami. Keterbukaan dalam penganggaran budget juga menjadi salah satu tagline kami. Berikut kami berikan daftar harga snorkeling dan diving terbaru dari Lampung Dive Center untuk para penjelajah yang ingin berkunjung ke Pulau Pahawang dan Kelagian.

Paket snorkeling untuk 10 orang @200k termasuk:
1.  Biaya transportasi pantai-pulau
2.  Alat snorkeling full set dan pelampung
3.  Dokumentasi bawah air
4.  Makan siang
5.  Air mineral
6.  Tiket masuk pulau
7.  Guide

Paket diving yang ditawarkan untuk 4 orang dengan harga paket @900k/orang. termasuk:
1. 2x dive
2. Transportasi antar pulau
3. Tabung isi
4. Pemberat
5. Makan 1x
6. Air mineral
7. Dokumentasi bawah air
8. Tiket Pulau
9. Guide


Kami memang mungkin bukan yang termurah, tapi kami siap memberikan yang terbaik dengan budget yang masih terjangkau.
Untuk informasi lebih lanjut silahkan menghubungi customer service kami KLIK DISINI

Kami mengutamakan kepuasan anda.
salam lestari,

Lampung Dive Center

Selasa, 08 Maret 2016

PELATIHAN SELAM SCUBA UNTUK UMUM

Hello pecinta kegiatan alam bebas di manapun berada,
Salam lestari..!!!

Lampung Dive Center membuka pelatihan selam SCUBA untuk umum yang menargetkan kemampuan akhir pelatihan setara dengan open water skill. Pelatihan ini ditujukan untuk mengenalkan olahraga selam khususnya selam SCUBA kepada masyarakat umum.

Bukan hanya kemampuan menyelam yang diberikan namun selama pelatihan ini peserta akan mendapatkan teknik selam yang sehat dan ramah lingkungan, pelestarian terumbu karang dan lain sebagainya.
Pelatihan Selam Pertama
Kelas akan dibuka sebanyak empat kali pertemuan. Kelas akan terdiri dari teori dan praktek. Masing masing pertemuan berdurasi 2-4 jam untuk teori dan 3-6 jam untuk praktek.  Hari yang dipakai selama pelatihan adalah sabtu dan minggu.

Pemberian Arahan dari Mentor
Fasilitas yang didapatkan oleh peserta adalah materi pelatihan dalam bentuk modul singkat, tiket masuk kolam, air mineral dan snack selama kelas, sewa alat dasar, sewa alat SCUBA. Materi yang diberikan adalah:

1.  Skill LKK (Latihan Keterampilan 
    Kolam)
2. Skill skin dive atau snorkeling
3. Pengenalan alat SCUBA
4. Pengenalan penyakit penyelaman
5. Materi marine survival

Biaya pelatihan ini sebesar 750 ribu rupiah dengan feedback 9 (Sembilan)kali penyelaman. 

Pendaftaan kelas perdana pada tanggal 9-17 Maret 2016 pelatihannya dimulai pada tanggal 19 Maret 2016. Kelas berikutnya pada awal bulan dan pertengahan bulan. Registrasi dilakukan maksimal 2 hari sebelum pelatihan selam dimulai.

Pelatihan Lanjut
Informasi lebih lanjut silakan hubungi customer service kami di telp/sms/whatsapp 082183948745